Thursday, March 24, 2016

Membuat Wordlist password sendiri dengan crunch di kali linux 2.0

crunch make generate password putrighaly.blogspot.com
Ilustrasi tentang penggunaan tool crunch
Crunch, adalah tool yang sangat mudah untuk dipahami, selain kegunaannya bisa untuk kata - kata yang di generatekan secara acak, baik berupa simbol, maupun alphabet, semua dapat dibuat dengan acak secara mudah, sekali tekan langsung ribuan kata acak dapat di generate didalamnya. Kegunaan utaman crunch ini, untuk memudahkan anda, dalam berurusan soal kata kunci yang pastinya ingin membuat kata sandi yang aman dan acak.


Dengan tool ini sangatlah membantu untuk anda semua, jadi, janganlah terlalu dipikirin lagi akan kesusah payahan membuat kata kunci, umumnya, anda mengkombinasikan kata sandi antara nama anda dan pasangan hidup anda, serta terkadang ada juga yang menggabungkan kata kata sandi, dengan tanggal lahir atau tanggal ulang tahun anda, tentunya dengan manual, pasti sedikit bingung, kata sandi apa yang pantas dan aman untuk berbagai akun yang didalamnya banyak informasi anda serta sangat berharga.

Peralatan Crunch dapat ditemukan dengan mudah dan digunakan didalam sistem operasi linux, ya tentu linux yang terlibat dalam tool  ini, seperti kali linux salah satu contohnya, sehingga anda tidak perlu keribetan lagi dalam mencari peralatan secara manual.

Memang tool crunch ini memudahkan anda sekali, tetapi anda juga harus betul - betul membuatnya secara acak dan aman, walaupun acak, harus bisa mengkombinasikannya dengan benar, sebuah kasus yang banyak dilakukan pada umumnya menggunakan crunch ini, ialah dengan mengkombinasikan huruf, simbol dan tanggal lahir anda. seperti dibawah ini bisa dijadikan sedikit panduan untuk anda :



Tutorial :

1.> Pastikan anda sudah menggunakan sistem operasi linux yang ada didalamnya peralatan crunch, seperti Distro Kali Linux, tentu sudah tersedia tanpa perlu menginstalasinya secara manual lagi, bila anda menggunakan linux biasa bukan seperti Kali Linux atau Linux Pentest, diharapkan bisa mencoba cara instalasinya seperti ini didalam terminal linux anda :

apt-get install crunch
2.> Kemudian bila sudah berhasil di instalasi peralatan crunch tersebut, anda sudah bisa langsung menguji coba contoh Wordlist berikut kita akan membuat wordlist yang berisi semua kemungkinan kombinasi dengan 5 huruf dan di ikuti oleh angka 1980,1980 mewakili tahun lahir anda misalnya , yang biasa digunakan sebagai password :
crunch 8 8 ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ -t @@@@1980 -o /root/Desktop/wordlist.txt
Keterangan : Perintah crunch di atas adalah benar, dan panjang, diharap disatukan tanpa harus terpisah karena terkecoh oleh spasi kebawah.

Demikian postingan tentang crunch ini, semoga bermanfaat dan mudah dipahami, apabila bingung, silahkan anda komentar dibawah. Ghaly

0 komentar